Pembinaan Kaligrafi
Sei Rampah (kusera) : Kantor Urusan Agama Kec. Sei Rampah telah membuka kegiatan pembinaan kaligrafi bagi peserta didik yang ingin menyalurkan bakatnya dalam seni tulis ayat Al-Quran (kaligrafi).
Sebagai Instruktur pembina adalah Malkan Pulungan, S.Ag yang juga dewan hakim kaligrafi berharap agar peserta bimbingan dapat menguasai karakter (kepribadian) dan cinta dengan seni tulis Al-Qur'an. Tentunya, pembinaan ini tidak hanya sebagai upaya mempersiapkan generasi seni kaligrafi untuk event kegiatan lomba (MTQ) tapi juga yang sangat penting untuk menumbuhkan karakter-karakter yang baik bagi diri peserta antara lain : Kesabaran, keterampilan, kreatif/inovatif, jiwa besar dan karakter lainnya dan tujuan pembinaan ini juga bukan hanya di arahkan pada kaligrafi melainkan lebih ter arah pada industri kreatif karena di dalam nya juga terdapat pembinaan pelatihan keterampilan sablon, spanduk, stempel, merek, relif dan seni lainnya.
Pembinaan ini juga dibuka di rumah Bapak Malkan Pulungan,S.Ag (Rumah Kaligrafi) Jln. Negara. Km 58 Desa Firdaus Sei Rampah.(12/08/2015).adoel
Pembinaan ini juga dibuka di rumah Bapak Malkan Pulungan,S.Ag (Rumah Kaligrafi) Jln. Negara. Km 58 Desa Firdaus Sei Rampah.(12/08/2015).adoel
Komentar
Posting Komentar