Hari ini MTQ XII & FSN XIII KAB. SERGAI DI BUKA

Sei Rampah (kusera): Hari ini, Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai menggelar perhelatan religius yakni MTQ XII & FSN XIII Tahun 2016 di Arena Replika Sultan Serdang Kec. Pegajahan-Perbaungan.

Acara dibuka oleh Bupati Serdang Bedagai Bapak Ir. H. Soekirman ditandai dengan pemukulan beduk, Turut dihadiri Wakil Bupati Bapak H. Darma Wijaya, Ketua DPRD Drs. H. Syahlan Siregar, Unsur FKPD, Sekda Drs. H. Haris Fadillah, M.Si, Ibu Bupati dan ibu Wakil,  Kakankemenag HM David Saragih,S.Ag,MM, Ketua MUI Buya H. Lukman Yahya, Para Dewan Hakim, SKPD, Para Camat, Ka. KUA dan masyarakat Serdang Bedagai memebuhi tribun di mimbar utama.

Acara pembukaan diawali dengan Pawai Ta'ruf para kontingen dan perwakilan masyarakat 17 Kecamatan didampingi masing2 Camat dan Ka. KUA diterima Bupati, Wakil dan Unsur FKPD sergai.

Dalam sambutan Bupati mengajak masyarakat untuk meningkatkan kepedulian mendukung Sergai lebih kondusif dan bersinergi dalam pembangunan mewujudkan Visi dan Mussi Sergai. Hal ini sejalan dengan momentum MTQ XII & FSN XIII 2016 dengan Thema : "Dengan semangat MTQ XII & FSN XIII 2016 kita tingkatkan pengamalan kandungan Al Quran untuk membentuk generasi Qur'ani yang Unggul, Inovatif, Bertanggung Jawab dan Berkelanjutan menuju Kabupaten Serdang Bedagai yang Religius. (21/03/2016).emka.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sejarah Singkat Kecamatan Sei Rampah

SEJARAH SINGKAT KUA KEC. SEI RAMPAH

H2N