BUPATI SERDANG BEDAGAI MEMBUKA MTQ XI DAN FSN XII 2015

MTQ Diharapkan Mampu Mewujudkan Prilaku Qur'ani
Pegajahan (kusera): Bupati Serdang Bedagai Bapak Ir. H. Soekirman dan Ibu Hj. Marliah Soekirman membuka secara resmi kegiatan Musabaqah Tilawatil Qur'an XI & Festival Seni Nasyid XII tahun 2015, di tandai dengan pemukulan Bedug di mimbar utama arena Replika Istana Sultan Serdang Kecamatan Perbaungan. 

    Turut hadir dalam pembukaan MTQ XI & FSN XII Unsur FKPD Serdang Bedagai, Ketua & Anggota DPR, Sekretaris Daerah Drs. H. Haris Fadillah, M.Si, Kakankemenag H. M. David Saragih, S.Ag, MM, ketua MUI KH.Lukman Yahya, Ketua FKUB, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda, SKPD, para Camat, Kepala KUA, Kepala Desa Se-Kabupaten Serdang Bedagai, juga terlihat hadir utusan Jepang Bapak Takayoshi dalam rangka kunjungan balasan ke Serdang Bedagai  yang di sambut dengan pemakaian kain adat melayu oleh Bapak Bupati.

    Dalam sambutan bupati mengharapkan agar kegiatan MTQ ini berdampak positif dalam kehidupan masyarakat. Menghadapi modernisasi dan semakin meningkatnya penyakit-penyakit masyarakat, maka solusi terbaik adalah alqur'an, baik di baca sekaligus di amalkan dalam kehidupan, dan upaya "maghrib mengaji" perlu lebih di tingkatkan. Bupati mengucapkan terima kasih kepada Panitia Penyelenggara, kepada Peserta yang akan membawa nama Serdang Bedagai untuk ketingkat Provinsi nantinya. beliau juga menyampaikan ucapan terima kasih yang setinggi-tinggi nya kepada LPTQ, Taman Bacaan Qur'an, para guru mengaji di desa desa yang turut mencerdaskan generasi membaca Alqur'an.
    Kegiatan MTQ XI dan FSN XII Kabupaten Serdang Bedagai ini berlangsung tanggal 25-28 Maret 2015. Semoga mendapat ridho dari Allah SWT, Amin.(25/15/2015).adoel

Komentar

Postingan populer dari blog ini

SEJARAH SINGKAT KUA KEC. SEI RAMPAH

Sejarah Singkat Kecamatan Sei Rampah

Al-Quran Hudan Linnas